Prestasi Tim Olimpiade Komputer

On Friday, October 29 th, 2010
6_prestasi-olimpkomp1

Dari kiri: Bpk. Yugo K. Isal, Alham Fikri, Ashar Fuadi, dan Bpk. Suryana Setiawan

Tim Olimpiade Komputer Indonesia (TOKI) berhasil meraih dua medali perak dan satu perunggu di ajang International Olympiad in Informatics (Olimpiade Informatika Internasional) ke-22 yang berlangsung 14-21 Agustus 2010 di Waterloo, Kanada.

Medali perak pertama atas nama Alham Fikri Aji (SMA Negeri 1, Depok) dengan skor 634 dan medali perak kedua atas nama Ashar Fuadi (SMA Negeri 1, Bogor)dengan skor 623. Kini keduanya adalah mahasiswa Fasilkom UI tahun pertama.

Bagi Alham Fikri Aji dan Ashar Fuadi, ini adalah kali pertama mereka mengikuti IOI dan mereka langsung berhasil mendapatkan medali perak. Menurut staf pengajar Fasilkom yang juga Delegation Leader TOKI 2010, Bapak Suryana Setiawan, prestasi tahun ini sama seperti prestasi TOKI tahun lalu di Plovdiv, Bulgaria dimana para peserta berhasil menyabet 2 perak dan 1 perunggu juga.

Leave a Reply

We usually reply with 24 hours except for weekends. All emails are kept confidential and we do not spam in any ways.

Thank you for contacting us :)

Enter a Name

Enter a valid Email

Message cannot be empty

X