Acara Gelar Ilmu UI yang dilaksanakan pada 12-13 September 2012 di Balairung UI, resmi dibuka oleh Prof. Dr. Joko Santoso, Dirjend DIKTI, sekaligus sebagai PJS Rektor UI, bersama Bachtiar Alam, Ph.D, Direktur DRPM UI, dengan Teknologi Sistem Penangkap Gerak 3D oleh Fasilkom UI, dan disaksikan oleh 114 perwakilan dari universitas seluruh Indonesia dan calon Rektor UI. Acara ini merupakan acara lima tahunan yang diselenggarakan sejak tahun 2007, oleh Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat Universitas Indonesia (DRPM UI). Gelar Ilmu UI tahun ini dilaksanakan sebagai bentuk penjagaan komitmen UI dalam mewujudkan visinya sebagai World Class Research University, dengan cara peningkatan kapasitas internal dan peningkatan daya saing periset UI di tingkat internasional.
Sebagai salah satu fakultas yang setiap tahunnya aktif menghasilkan karya penelitian dan riset, Fasilkom UI memberikan ketertarikan tersendiri bagi para pengunjung Gelar Ilmu UI 2012 melalui berbagai karya yang dipamerkan. Rasa antusiasme para pengunjung terlihat dari ramainya jumlah pengunjung yang datang ke stand Fasilkom UI. Di dalam stand tersebut para pengunjung dapat melihat, membaca, berinteraksi dan bertanya secara langsung mengenai hasil karya para peneliti dari Fasilkom berupa mesin robot, aplikasi sistem dan berbagai jurnal-jurnal Teknologi Informasi. Terdapat 5 karya alat yang dipamerkan di stand Fasilkom pada Gelar Ilmu UI tahun ini, yaitu Adaptive Traffic Light, Sleep Stages Device, UAV Parrot Ar Drone, Lego Mindstorms, dan Swarm Intelligent Robot.
Salah satu karya yang berhasil menarik perhatian para pengunjung stand Fasilkom adalah Sleep Stages Device. Alat ini merupakan hasil kerja sama penelitian antara Fasilkom dan Fakultas Kedokteran UI. Keunikan yang dimiliki oleh alat ini adalah kemampuan untuk mengukur dan mendeteksi kualitas tidur seseorang. “Seperti yang kita sering dengar, bahwa untuk hidup sehat, setiap orang harus tidur lebih kurang 8 jam sehari. Namun pada kenyataannya, setiap orang memiliki durasi tidur yang berbeda-beda antara 4-5 jam agar memperoleh tidur yang berkualitas. Nah, Sleep Stages Device ini berfungsi untuk mengukur, sudah sampai tahap mana seseorang tidur. Apabila dia telah memiliki tidur yang cukup, nyenyak, dan berkualitas, alat ini akan bereaksi dan membangunkan orang tersebut,” ujar M. Sakti Alvissalim, alumni Fasilkom UI angkatan 2007 yang terlibat dalam pembuatan teknologi Sleep Stages Device. (EC)