Be Professional with Programming

On Thursday, April 25 th, 2013

1sl-dan-vidina-20Fasilkom UI kembali mengukir prestasi bersama mahasiswanya pada ajang bergengsi tahunan ITB Programming Contest 3 yang acara puncaknya diselenggarakan pada tanggal 16 dan 17 Februari 2013 di Institut Teknologi Bandung (ITB). Acara yang bertemakan “Code the World, Be Professional” ini bertujuan untuk menghadirkan suatu kompetisi permograman sebagi salah satu cara untuk meningkatkan level kompetisi permograman di Indonesia sehingga dapat memperkuat wakil Indonesia di ajang kompetisi internasional serta dapat menjadi modal awal untuk memasuki dunia profesional atau dunia kerja. Acara yang memulai penyisihan pada 26 dan 27 Januari 2013 ini terdiri dari dua acara besar yaitu ITB Senior Programming Contest 3, yang diperuntukkan kepada mahasiswa tingkat perguruan tinggi (D1/D2/D3/S1) dan ITB Junior Programming Contest 3,  yang diperuntukkan kepada siswa-siswi pra-perguruan tinggi (SMA/SMK/STM/MA/SMP/MTs/ setaranya).

Peserta yang berminat terhadap acara tersebut ternyata tidak hanya mahasiswa dari Fasilkom UI. Banyak juga peserta dari universitas lainnya di Indonesia seperti Universitas Binus, UGM, ITB dan sebagainya. Untuk menghasilkan kualitas terbaik dalam permograman, ITB Senior Programming Contest 3 membagi acara dalam beberapa babak yaitu babak pemanasan, babak penyisihan dan babak final. Dan akhirnya dari 112 tim yang terdaftar dalam acara, terpilihlah juara-juara ITB Senior Programming Contest 3 yaitu Juara 1: +1 Saklar Lhompat dari UI, Juara 2: Pandawa dari Universitas Binus, Juara 3: Mizafy dari ITB. Selain tiga juara utama, ada juga juara sebagai Honorable Mention yaitu Vidina 2.0 dari UI dan Sangkakala dari Universitas Binus.

Dua tim jawara pada ITB Senior Programming Contest (ITBSPC) 3 tersebut adalah mahasiswa-mahasiswa Fasilkom UI yaitu Juara 1: +1 Saklar Lhompat dan Honorable Mention: Vidina 2.0. Beberapa waktu yang lalu Tim Bitmagz berbincang-bincang dengan kedua tim ini. Berikut adalah ulasan mengenai asal mula terbentuknya tim dan mengenai pengalaman mereka di acara ITB Programming Contest  3.

Tim ‘+1 Saklar Lhompat’

Tim ‘+1 Saklar Lhompat’ berdiri pada tahun 2010 di Fasilkom UI beranggotakan Ashar Fuadi, Berty Chrismartin Lumbang Tobing dan Alham Fikri Aji. Mereka mengaku bahwa mereka bukan bertemu pertama kali di Fasilkom UI. Beberapa tahun sebelum tebentuknya Saklar Lhompat, mereka sudah pernah dipertemukan oleh dosen Fasilkom yaitu Pak Yugo, Pak Ruli dan Pak Suryana pada acara TOKI yang diselenggarakan di Fasilkom UI. Saat itu mereka masih siswa SMA. Dan mungkin dikarenakan mereka memang berjodoh di Fasilkom UI, merekapun diterima untuk melanjutkan studi di Fasilkom UI tahun 2010. Atas prestasi dan kebetulan yang menguntungkan itu mereka menambahkan ‘+1′ di depan nama Saklar Lhompat.

Saat ini tujuan terbentuknya +1 Saklar Lhompat adalah untuk menjadi pemenang hingga kancah internasional. Untuk mencapai tujuannya, +1 Saklar Lhompat telah mengawali karir sebagai pemenang pertama dalam lomba GEMASTIK tahun 2010. Kiprah +1 Saklar Lhompat pun terus terasah dengan seiringnya keberhasilan mereka dalam meraih kemenangan di ajang lainnya di tingkat nasional dalam beberapa tahun selanjutnya. Selain itu mereka juga mencoba melebarkan sayap ke kancah internasional seperti berpartisipasi dan memperoleh juara dalam ajang ACM-ICPC yang diselenggarakan di Kuala Lumpur (Juara 12, 2010), Filipina (Juara 4, 2011), dan Korea Selatan (Juara 17, 2012). Dan baru-baru ini +1 Saklar Lhompat berhasil merajai kompetisi ITBSPC 3 2013.

Kompetisi ITBSPC 3 yang mengikutsertakan hampir seluruh universitas di Indonesia ini memang diakui +1 Saklar Lhompat cukup ketat persaingannya. Meskipun pesaing-pesaing yang bertemu di tingkat senior tidak baru bagi tim ini, mereka tetap harus merancang strategi untuk tetap menjadi raja dalam setiap kompetisi yang diikuti. Berkat kerja keras dan dukungan dari segala pihak terutama orang tua, mereka berhasil menjadi juara 1 dalam kompetisi ITBSPC 3 tersebut. “Kami bahagia atas keberhasilan ini. Semoga bisa menjadi inspirasi teman Fasilkom dalam menggapai mimpinya” kata +1 Saklar Lhompat saat itu.

Tim ‘Vidina 2.0′

Tim ‘Vidina 2.0′ berdiri pada 30 September 2012. Meskipun terbilang baru, tim yang beranggotakanWilliam Gozali, Felik Junvianto, dan Cakra Wisnu Wardhana ini berhasil menjadi pemenang Honorable Mention dalam kompetisi ITBSPC 3 bulan Februari lalu. Vidina 2.0 ini merupakan perubahan dari yang sebelumnya bernama Vidina. Penambahan 2.0 pada Vidina karena adanya pergantian di salah satu anggota tim dimana satu diantaranya telah mengundurkan diri.

Sejak tahun 2012 dengan nama Vidina, mereka telah berhasil meraih beberapa juara tingkat nasional seperti Juara 3 INC 2012 dan Juara 2 Gemastik 2012. Selain tingkat nasional mereka juga mencoba peruntungan ke kancah internasional dengan prestasi juara 10 dan 22 pada kompetisi ACM-ICPC di Jakarta dan Hanoi. Dan yang terbaru sekaligus dengan nama baru yaitu Vidina 2.0, mereka menjadi pemenang pada ITBSPC 3 2013.

Pada saat pertandingan ITBSPC 3, ada beberapa persolan yang dianggap sulit seperti permograman pada list karyawan. Namun ada juga yang dianggap sangat mudah bagi mereka seperti persoalan tetang bilangan biner. Dalam menyelesaikan persoalan yang diberikan, Vidina 2.0 membagi jenis soal yang mereka terima sesuai dengan fokusnya masing-masing. Selanjutnya masing-masing mereka akan menyelesaikan dan memprogram persolan tersebut.

Vidina 2.0 yang mengaku bahwa tidak mudah menyelesaikan persoalan yang diberikan dalam waktu kurang lebih 5 jam ini tetap merasa bangga dan bahagia atas keberhasilan mereka. Karena mereka berhasil menyingkirkan 108 peserta lainnya dari 112 peserta yang terdaftar. Kemenangan ini mereka persembahkan terutama bagi orang tua mereka yang senantiasa memberikan dukungan moril pada masa-masa pertandingan. Kemudian mereka juga bertekad akan terus berkembang dan memperkuat strategi pemograman dalam menghadapi kompetisi-kompetisi lainnya. Selain itu, Cakra, yang menjadi anggota baru pada Vidina 2.0 mengatakan “karena ini adalah pengalaman saya pertama dalam tim ini, saya akan memperbanyak latihan soal-soal sesuai dengan titik fokus saya”.

Alih-alih bersaing ketat dengan lawan-lawan tangguh yang berasal dari universitas ternama lainnya di Indonesia, +1 Saklar Lhompat maupun Vidina 2.0 ini akan secara rutin melatih kemampuan mereka. Pelatihan dapat dilakukan secara individu maupun bersama-sama. Dan saat ini, dosen Fasilkom yang secara rutin melatih dan mengontrol kemampuan kedua tim tersebut adalah Denny, MIT, PhD. Sehingga secara khusus mereka mengungkapkan bahwa mereka mengucapkan terima kasih untuk keberhasilan mereka dalam ITBSPC 3 ini kepada Pak Denny dan secara umum untuk Fasilkom UI.

Sebagai penutup, Aji dari +1 Saklar Lhompat memberikan pesan dengan harapan dapat memberi motivasi bagi pembaca Bitmagz untuk terus berprestasi dalam bidang yang diminati: “Cari passion-mu dimana? Dalami dan Gapailah!”. (IP)

Leave a Reply

We usually reply with 24 hours except for weekends. All emails are kept confidential and we do not spam in any ways.

Thank you for contacting us :)

Enter a Name

Enter a valid Email

Message cannot be empty

X