Fun Coding 2014: Karena Jago Programming Bukan Mimpi

Fun Coding 2014: Karena Jago Programming Bukan Mimpi

On Thursday, June 26 th, 2014

Fun Coding 2014 Karena Jago Programming Bukan Mimpi

Mengisi liburan akhir semester, siswa-siswa SMA se-Jabodetabek diajak untuk bersenang-senang sambil belajar pemrograman di acara Fun Coding 2014. Acara yang diselenggarakan di Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Indonesia (Fasilkom UI) ini merupakan salah satu rangkaian acara Summer Camp yang diselenggarakan oleh Fasilkom UI dan didukung oleh SunSquare Studio, Ristek Fasilkom dan Flocs Fasilkom pada tanggal 14-15 Juni 2014.

Acara dibuka oleh Dimas Ramadhani selaku person in charge dari Fun Coding 2014. Konsep acara yang diambil adalah tentang Kerajaan Coding yang membutuhkan pengganti Raja Coding yang akan turun tahta. Media pembelajaran pemrograman pada acara ini menggunakan website Beling.

Beling adalah website pembelajaran pemrograman karya Sunsquare Studio dalam Bahasa Indonesia yang dapat diakses secara gratis. Saat ini, Beling menyediakan materi pemrograman Java. Kedepannya, tim Beling akan menambahkan materi pemrograman menggunakan bahasa lain. Beling membawa misi agar dapat menginspirasi pemuda Indonesia untuk menjadi para programmer hebat sehingga menciptakan iklim pemanfaatan IT Indonesia yang kuat. Dengan demikian, Indonesia bisa menjadi salah satu pusat teknologi dunia di masa depan.

Para peserta dengan antusias mengerjakan tantangan-tantangan yang ada di Beling. Materi pembelajaran pemrograman pun telah disediakan dalam bentuk video interaktif yang mudah dimengerti oleh peserta. Peserta harus mengerjakan tantangan di setiap level untuk mencapai level menjadi raja. Tentunya ada mentor-mentor dari mahasiswa Fasilkom yang siap membimbing para peserta jika mereka merasa kesulitan.

Diselingi dengan permainan-permainan seru untuk menambah keceriaan di Fun Coding 2014, peserta pun berkesempatan mendengarkan seminar yang diisi oleh Jagoan Programming yang telah memenangi berbagai macam programming competition baik tingkat nasional maupun internasional, yaitu Wiliam Gozali.

“Acaranya rame banget dan bisa ketemu kakak-kakak baik yang mau ngajarin programming”, ungkap Teo Wijayarto salah satu peserta dari SMAN 48 Jakarta yang juga merupakan salah satu peserta yang berhasil menyelesaikan tantangan menjadi Raja Coding pertama kali.

Begitulah keseruan Fun Coding 2014. Keseruan lainnya pun bisa anda saksikan di video dokumentasi Fun Coding 2014 di bawah ini. Untuk info lebih lanjut kunjungi twitter @SunSquareStudio atau @BelingID. (Shufi)

Leave a Reply

We usually reply with 24 hours except for weekends. All emails are kept confidential and we do not spam in any ways.

Thank you for contacting us :)

Enter a Name

Enter a valid Email

Message cannot be empty

X